loading...
Penyanyi dangdut Dewi Persik menyatakan dia telah melihat kinerja dan
program-program yang berjalan dari Pemprov DKI Jakarta pada masa
pemerintahan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Karena itu Dewi mendukung Ahok pada Pilkada DKI 2017 agar Ahok bisa kembali memimpin Ibu Kota pada periode 2017-2022.
"Jadi apa lagi yang harus diragukan (dari Ahok)? Program sudah berjalan dengan sukses, hanya ada beberapa kendala yang orang-orang mungkin tidak suka, sehingga menghambat pekerjaan-pekerjaan beliau yang sudah ter-planning dan sudah terprogram," kata Dewi, saat ditemui wartawan, di Hotel Santika, Jakarta Barat, Kamis (19/1/2017).
Ia berharap, berbagai program lain yang sudah direncanakan dapat terlaksana dengan baik. Namun Dewi tak menjelaskan detail program-program apa saja yang menurutnya sudah terealisasi.
"Semoga Pak Ahok didukung oleh masyarakat-masyarakat, jangan sampai ada fitnah. Kemudian bisa melihat hal yang nyata," kata Dewi.
Baca: Presiden JOKOWI Puas dengan Penanganan GEMPA ACEH
Dewi sudah menganggap Ahok sebagai salah seorang sahabatnya. Dalam pertemanan, lanjut dia, seseorang tidak boleh pandang bulu dan harus saling memberi inspirasi.
"Ketika kami membutuhkan sesuatu hal untuk yang terbaik, entah itu untuk Jakarta, Pak Ahok pasti berikan masukan-masukan yang positif buat kami," kata Dewi.
"Jadi orangnya enggak seperti gubernur, jadi enak... beliau tidak pernah merasa kalau (dirinya) gubernur, tidak pernah ada gap, pembatas. Yang penting kami punya etika, cara baik untuk bersilaturahim," kata Dewi.
Pada Pilkada DKI Jakarta 2017, Ahok berpasangan dengan Djarot Saiful Hidayat sebagai calon wakil gubernur DKI Jakarta.
Pesaing Ahok-Djarot adalah pasangan Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dan pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Kompas.com
loading...
Comments
Post a Comment