loading...

Video NAWACITA JOKOWI

NASDEM Deklarasi JOKOWI Presiden 2019-2024

Pesan Jokowi Untuk Relawan Projo Hadapi Tahun Politik

Dunia Akui Kinerja AHOK

PRESIDEN JOKOWI Jadi Imam Shalat PRESIDEN AFGHANISTAN

Video TUHAN TIDAK TIDUR Untuk AHOK

loading...

Arbi Sanit: AHOK Bicaranya Kasar, ALI SADIKIN Juga Bicara Kasar

loading...

Pengamat politik Arbi Sanit mengatakan masyarakat tak perlu heran dengan gaya Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang terkenal kasar saat bicara.

"Ini gak aneh ada orang seperti ini. Saya kira Jakarta memerlukan tokoh seperti ini," kata Arbi Sanit di Cikini, Jakarta Pusat, Minggu (8/1/2017) sore.

Dalam diskusi bertema Menelisik Harta Kekayaan Tiga Kandidat di Pilkada DKI Jakarta 2017, Arbi Sanit mengatakan Jakarta butuh pemimpin yang berani dan banyak akal.

"Keras, tegas, lihai, banyak akal, berani mengambil tindakan atau risiko," ujarnya.

Menurut dia, gaya kepemimpinan Ahok layaknya Gubernur DKI Jakarta era 1966-1977, Ali Sadikin.

"Itu orang (Ahok) bicaranya kasar, maaf, Ali Sadikin juga bicara kasar," katanya.

Baca: Digugat Habib Novel Rp 204 Juta, Ahok: Nunggu Sidang Saja

Lanjut dia, Ali Sadikin pun pernah menampar sopir truk saat Jalan Bypass selesai.

"Kenapa? Karena dulu di tengah jalan ada rumput hijau, lalu sopir truk mutar di situ. Siapa yang nggak marah?" katanya.

Menurutnya, dibandingkan dua pasangan calon gubernur DKI lainnya, Ahok sudah terlihat bukti-bukti pengalamannya hingga keberaniannya mengambil risiko.

"Ahok tahu trik-trik mengolah seluruh potensi Jakarta untuk kemajuan Jakarta dan dulu hanya ada pada Ali Sadikin. Baru sekarang 30 tahun ada lagi (seperti Ali Sadikin)," kata Arbi.

"Jadi kalau ini tidak terpilih lagi, saya kira Jakarta akan merosot. Masyarakat Jakarta ini memang perlu ketegasan, perlu inisiatif, dan arah yang jelas," tambah dia.


Tribunnews.com 
loading...

Comments